Senin, 28 Februari 2022

Soal Pencapaian Alam Surga

Doa Pembuka Sebelum Belajar.

Terpujilah Tuhan Yang Maha Esa, Terpujilah Triratna.

dengan ini saya berdoa: Semoga saya dapat belajar dengan baik dan benar, untuk menjadi anak yang pandai, memiliki sopan santun, dan berbudi pekerti luhur. semoga semua makhluk hidup berbahagia.

Duduk Hening - Silent Sitting

Duduklah dengan rileks, mata terpejam, kita sadari nafas dan katakan dalam hati:

"Nafas masuk.... aku tahu"

"Nafas keluar.... aku tahu"

"Nafas masuk.... aku tenang"

"Nafas keluar.... aku bahagia"

Setelah berdoa dan praktik duduk hening, silahkan pahami dan kerjakan tugas pembelajaran dibawah ini!

Soal Ulangan Harian 3

Materi: Pencapaian Alam Surga

Tahun Pelajaran 2021/2022

A.   Pilihlah jawaban yang paling tepat!

1.    Pada kisah “Surga dan Neraka” perbuatan yang dapat dikatakan surga adalah....

a.    Memaafkan

b.    Berbakti

c.     Memberi salam

d.    Menghormat

2.    Terlahir di alam surga tergantung pada ....

a.    Keturunannya

b.    Gurunya

c.     Orang tuanya

d.    Perbuatannya

3.    Jumlah alam surga (suggati) adalah ....

a.    6 alam surga

b.    7 alam surga

c.     8 alam surga

d.    9 alam surga

4.    Perbedaan surga dan nibbana di bawah ini adalah ....

a.    Surga dan nibbana kekal abadi

b.    Di surga ada kelahiran dan kematian

c.     Nibbana bisa dicapai sewaktu masih hidup

d.    Cara pencapaiannya

5.    Pada kisah “Jalan menuju surga” perbuatan yang tidak termasuk tujuh janji Pangeran Magha adalah ....

a.    Menjadi bhikkhu selama masih hidup

b.    Menghormati anggota keluarga yang lebih tua

c.     Lemah lembut dan ramah di dalam percakapan

d.    Menghindari membicarakan keburukan orang lain

6.    Dua alam surga di bawah ini adalah ....

a.    Tusita dan Tavatimsa

b.    Niraya dan Tiracana

c.     Asura dan Peta

d.    Manussa dan Brahma

7.    Dari nama-nama orang di bawah ini yang telah mencapai alam surga adalah ....

a.    Yasodara

b.    Prajapati

c.     Mahamaya

d.    Kisa Gotami

8.    Agar terlahir kembali di alam surga, hal baik yang harus kita lakukan adalah ....

a.    Membaca paritta

b.    Meditasi

c.     Berbuat baik

d.    Membaca Tripitaka

9.    Contoh perbuatan baik yang dilakukan oleh badan jasmani untuk mencapai alam surga yaitu ....

a.    Membaca buku cerita

b.    Melukis gambar buddha

c.     Membantu ibu di rumah

d.    Menyiram bunga

10.Contoh perbuatan baik yang dilakukan oleh pikiran untuk mencapai alam surga yaitu ....

a.    Pikiran yang penuh dengan cinta kasih

b.    Pikiran penuh kejujuran

c.     Pikiran penuh kebijaksanaan

d.    Pikiran penuh keseimbangan


B.   Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan baik dan benar!

1.    Apakah perbedaan surga dan nibbana?

Uraian jawaban: perbedaan surga dan nibbana terletak pada cara pencapaiannya. Surga dapat dengan banyak melakukan kebajikan (kebaikan), sedangkan untuk mencapai nibbana, hal yang harus dilakukan adalah melenyapkan tiga akar kejahatan dari dalam batin yaitu ketamakan (lobha), dosa (kebencian), moha (kebodohan batin/kegelapan batin).

2.    Dimanakah letak surga dan neraka menurut kisah “Surga dan Neraka”?

Uraian jawaban: berdasarkan kisah “Surga dan Neraka” dijelaskan bahwa surga dan neraka bukanlah tempat sesudah mati, melainkan disini dan sekarang (kehidupan saat ini). Baik buruknya semuanya ada pada pikiran; kapan pun pintu surga dan neraka akan terbuka untuk kita.

3.    Tuliskan tujuh perbuatan baik yang dilakukan Pangeran Magha pada kisah “Jalan Menuju Surga”!

Uraian jawaban: 7 perbuatan baik yang dilakukan Pangeran Magha yaitu:

1)    Merawat ibu dan ayahnya

2)    Menghormati anggota keluarga yang lebih tua,

3)    Lemah lembut dan ramah di dalam percakapan,

4)    Menghindari membicarakan keburukan orang lain,

5)    Menghindari keserakahan,

6)    Jujur,

7)    Dapat mengatasi kemarahan.

4.    Tuliskan 3 perbuatan baik di sekolah yang berpahala terlahir di alam surga!

Uraian jawaban: Membantu guru yang sedang kerepotan, berdana disekolah saat acara perayaan waisak, belajar dengan giat di sekolah

5.    Tuliskan perbuatan baik di rumah yang berpahala terlahir di alam surga!

Uraian jawaban: Membantu ibu mencuci piring



Sumber: Buku paket Pelajaran Pendidikan Agama Buddha dan Budi Pekerti kelas 6 (Pencapaian Alam Surga: Pencapaian alam surga, hal.(231-232)


Terima kasih sudah berkunjung ke laman ini, semoga dapat membantu dalam belajar Agama Buddha dan praktik dalam kehidupan sehari-hari. semoga hidup anda selalu bahagia, sehat, dan sejahtera. semoga cita-cita dapat dicapai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar