Selasa, 20 Juli 2021

Pertapa Siddharta bertemu dengan Raja Bimbisara

Setelah menjadi pertapa, Siddharta berdiam diri dalam kebahagiaan selama 7 hari di hutan Magga. Kemudian berjalan kaki menuju Rajagaha untuk mengumpulkan dana makanan.

Raja Bimbisara melihat Pertapa Siddharta memasuki Rajagaha dengan penuh ketenangan

Raja Bimbisara merasa penasaran dan memerintahkan 3 menterinya untuk menyelidiki


Ketiga menteri itu melihat Pertapa Siddharta duduk bermeditasi dengan sangat tenang di puncak gunung Pandava. Lalu melaporkannya kepada Raja Bimbisara. Dengan penasaran Raja Bimbisara segera pergi menemui Pertapa Siddharta

Setelah melihatnya, Raja Bimbisara memuji Pertapa Siddharta, kemudian menanyakan silsilah keluarganya

Ia menawarkan kerajaannya dan meminta Pertapa Siddharta untuk menjadi Raja

Pertapa Siddharta memberitahukan Raja Bimbisara bahwa beliau berasal dari keturunan Sakya dan telah memutuskan untuk menjadi Pertapa; Ia tidak tertarik dengan semua kenikmatan materi;

Dengan sopan, ia juga menjelaskan bahwa tujuan menjadi pertapa adalah untuk mencapai Nibbana

Agar ia dapat menolong semua makhluk dari penderitaan dan terbebas dari kelahiran, usia tua, penyakit, dan kematian


Mendengar dan melihat kesungguhannya Raja Bimbisara mengajukan permohonan kepada pertapa Siddharta agar Rajagaha dijadikan sebagai tempat kunjungan untuk pertama kali setelah mencapai Kebudaan serta mengajarkan ajarannya kepada Raja Bimbisara dan semua rakyatnya. Selesai, Pertapa Siddharta menyetujui permohonan itu, Raja Bimbisara kembali ke Istananya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar